.ALL ABOUT AIDS.
SESUATU YANG KAMU WASPADAI SEBAGAI GENERASI MUDA PENERUS BANGSA.
1. BEDA AIDS DAN HIV
AIDS ATAU ACQUIRED IMMUNO DEFICIENCY SYNDROME adalah kumpulan gejala klinis hasil dari infeksi yang disebabkan menurunnya imunitas seluler atau kekebalan tubuh manusia. AIDS sendiri adalah stadium lanjut atau akhir dari infeksi HIV. Jadi AIDS itu nggak sama dengan HIV. Jadi AIDS itu nggak sama dengan HIV lho!
HIV adalah human immunodefiency virus,yaitu virus jenis retro-kemudian disebut dengan retrovirus yang menyerang kekebalan tubuh seseorang dan bias menyebabkan orang tersebut mudah terinfeksi.
2. THE BEGINNING.
AIDS pertama kali dilaporkan tahun 19981 di USA, tepatnya dilos angeles dan new york. Pada waktu itu, AIDS terdapat dikalagan homoseksual lalu menyebar keseluruh dunia. Di Indonesia sendri, AIDS masuk sekitar tahun 1987. sampai sekarang, diseluruh dunia diperkirakan ada 42 juta orang terinfeksi HIV / AIDS dan sekiotar 8.000 orang meninggal setisp harinya akibat infeksi ini.
3. PENULARAN VIRUS
HIV biasa ditemukan dalam darah, sperma, cairan vagina, air mata, saliva dan juga ASI. Tapi HIV cuma biasa hidup di 4 macam cairan tubuh manusia.yaitu darah, cairan sperma, cairan vagina dan ASI.
Seseorang bias terinfeksi HIV kalau melakukan suatu hal yang menyebabkan berpindahnya virus lewat cairan. Misalnya saja:
- Darah.
a. lewat transfuse darah atau produk darah yang sudah tercemar HIV.
b. Lewat pemakaian jarum suntik nggak steril yang tercemar HIV.
c. Penggunaan jarum suntik yang berulang kali dalam kegiatan lain. Contohnya pengguntingan kuku, facial, tattoo.
- Sperma atau cairan vagina.
Melalui hubungan seks di mana penis masuk kedalam vegina atau anus tanpa kondom sehingga memungkinkan tercampurnya cairan sperma dan vagina.
- ASI.
Dimungkinkan bila seseorang ibu hamil yang HIV positif menyusui bayinya. Setiap 10 kehamilan dari ibu yang HIV positif, kemungkinan 3 bayinya juga HIV positif.
HIV nggak ditularkan lewat:
1. bermasalaman,berpelukan, berciuman.
2. gigitan nyamuk.
3. telepon umum.
4. alat-alat makan atau minum.
5. wc atau kloset umum.
6. alat tulis.
7. tinggal serumah dengan penderita HIV.
8. kolam renang.
4. GEJALA-GEJALA
1. gejala mayor.
a. penurunan berat badan lebih dari 10% berat semula dalam waktu sebulan.
b. Diare kronik lebih dari 1 bulan.
c. Demam lebih dari 1 bulam.
2. gejala minor.
a. batuk lebih dari 1 bulan
b. dermatitis atau radang kulit yang kronis
c. timbul infeksi jamur dimulut.
d. Ruam kulit
e. Mati rasa atau terasa sakit pada tangan dan kaki.\
f. Gangguan penglihtan dan juga daya ingat.
g. Berkeringat sangat banyak pada malam hari.
h. Pembengkakan kelenjar atau lipatan paha
i. Dan masih banyak lagi yang lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar